Wisata Pulau Tiga Ambon Maluku: Eksotisme Keindahan Pantai Dua Pulau
Pulau Tiga Eksotisme Keindahan Pantai Dua Pulau Yang Memukau Di Ambon, Maluku
Direktori Wisata. – Pulau Tiga Ambon yang menjad destinasi wisata Maluku yang jadi daya tarik wisatawan untuk menikmati keindahan bahari di Indonesia Timur.
Pulau Tiga terletak di tengah laut dangkal yang memiliki reef yang cukup luas terhampar ke tubir laut di kawasan Desa Ashilulu Ambon Posisi pulau ini tepatnya di antara Pulau Ambon dan Pulau Seram, secara administrasi wilayah pulau ini masuk dalam Kebupaten Maluku Tengah.

Pantai laut di Pulau Tiga Malu Ambon ini airnya jernih dan berwarna hijau begitu cantik membuat kita lebih leluasa menikmati pemandangan bawah lautannya dengan jelas. Daerah sekitar pulau dipenuhi oleh tebing curam dan goa yang jarang kita temukan di pantai lain, dan pantainya memiliki pasir putih yang sangat lembut.
Bagi kita yang suka melakukan perjalanan wisata pantai, Pulau tiga memiliki pemadangan syurga di bawah laut yang indah dan menakjubkan. Kerjenihan air laut yang bahkan transparan akan membuat kita yang mencitai dunia snorkling tidak akan sabar untuk terjun ke air dan mencoba menikmati keindahan bawah lautnya.
Gradasi air yang cantik, akan membuat sempurna untuk dapat kita hadirkan dalam hasil sebuah karya photo di setiap jepretan lensa kamrea yang kita bawa.
Pulau Tiga yang memilki kekayaan alam bawah laut yang indah, akan membuat para para penyelam baik wisatawan domestik maupun mancanegara banyak menghabiskan waktunya disini untuk menyaksikan keindahan ikan-ikan dan koral laut yang benar-benar menakjubkan.
Untuk menyelam di lokasi pulau ini kita tidak perlu bersusah payah, dan hanya pada ke dalaman kurang dari 1 meter, kita sudah dapat menikmati pesona keindahan terumbu karang dengan berbagai warna dan ukuran, dan area ini sangat cocok bagi kita yang baru belajar dunia snorkling dan menyelam.
Baca juga : Pesona Wisata Bahari Bada Naira Maluku Tengah
Pulau Tiga sangat cocok bagi kita yang ingin refresing ditengah kepadatan aktifitas sehari-hari, dan kita seakan masuk dalam dunia alam yang bersih dan masih alami di pulau ini. Bukan hanya snorkling dan diving yang bisa kita lakukan di pulau ini, bagi yang suka memancing kita pun bisa melakukan wisata bahari dengan menghabiskan waktu untuk memancing di kawasan ini.
Kunjungi Juga Kawasan Pantai Ora Pulau Seram Maluku
Transportasi Menuju Pulau Tiga
Untuk menuju Pulau Tiga dari kota Ambon kita harus mengarah menuju arah ujung selatan pulau Ambon, tepatnya menuju ke lokasi negeri Hiu. Setelah sampai di Negeri Hiu selanjutnya perjalanan kita lanjutkan dengan menggunakan speedboat untuk menyebrang ke Pulau Tiga, dan perjalanan ini akan memakan waktu +/- 2,5 jam.[]